Jumat, 21 Desember 2018

Masker Alami Untuk Jerawat Batu

Masker alami untuk jerawat batu yang paling ampuh dan manjur bagi kulit wajah serta aman tanpa efek samping


Masker Alami Untuk Jerawat Batu – salah satu jenis jerawat yang paling ditakuti oleh semua orang baik pria maupun wanita adalah jerawat batu. Karena biasanya jerawat batu berukuran besar dan akan menyebabkan peradangan pada wajah. Dan jika tidak ditangani dengan benar maka akan meninggalkan bekas / bopeng yang membuat kulit wajah menjadi rusak dan tidak mulus lagi.

Beberapa faktor diantaranya adalah faktor keturunan, stress, hormon yang tidak seimbang, efek obat obatan tertentu, diet ketat, dan pemakaian kosmetik yang tidak sesuai yang dapat membuat jerawat batu ini dapat muncul.

Jenis Masker Alami Untuk Jerawat Batu

Jerawat umumnya bisa karena adanya penumpukan sel kulit mati di dalam pori lalu bakteri ikut masuk sehingga mengakibatkan bengkak dan radang yang kemerahan.

Khusus untuk jerawat batu, dapat muncul karena infeksi yang terjadi telah masuk ke lapisan kulit yang terdalam. Bukan hanya bagian wajah saja, jerawat batu bisa timbul pada dada, lengan atas, punggung dan pundak.

Tidak ada penyebab pasti mengapa seseorang bisa terkena jerawat batu, namun salah satu pemicunya adalah karena dipengaruhi oleh hormon androgen. Hormon ini yang meningkat dan menyebabkan pori-pori tersumbat dan berjerawat. Biasanya hormon androgen yang tinggi terdapat pada usia remaja. Tetapi hal tersebut belum tentu terjadi saja pada usia remaja, karena usia dibawah remaja atau orang dewasa pun bisa berpotensi memiliki hormon androgen yang tinggi.

Beberapa penelitian pun mengemukakan bahwa bisa saja penyakit ini merupakan warisan yang diberikan oleh orang tua kepada anak atau faktor keturunan yang berpengaruh. Karena jika orang tua pernah menderita jerawat batu yang cukup parah, maka kemungkinan besar akan menurunkannya pada anak.

Namun kamu jangan berkecil hati dahulu karena hal tersebut masih bisa kamu obati, salah satu cara alami menghilangkan jerawat yaitu dengan masker wajah alami dari bahan herbal. Masker ini terbuat dari bahan alami sehingga tidak menyebabkan efek samping pada tubuh kamu.

Lalu apasaja bahan masker alami untuk jerawat batu tersebut? Berikut adalah penjelasan singkatnya :


1. Masker Kentang

Kandungan dalam kentang dapat berguna untuk mengusir bakteri penyebab jerawat batu, dan disarankan untuk menggnakannya sehabis mandi.

Ada dua cara yang dapat kamu lakukan, diantaranya adalah:
  • Cara pertama siapkan satu kentang segar, kemudian kupas dan cuci hingga bersih menggunakan air yang mengalir, iris kentang tipis lalu tempelkan ke area jerawat batu.
  • Cara kedua adalah dengan menghaluskan kentangmemakai blender, kemudian dipakai sebagai masker, diamkan selama 30 menit lalu bilas wajah dengan air dingin.

2. Masker Bawang Putih

Zat antiseptik yang terkandung pada bawang putih berguna untuk melawan bakteri penyebab jerawat batu, bahkan sampai ke lapisan kulit paling dalam.

Caranya menggunakannya adalah :
  • Haluskan bawang putih secukupnya.
  • Oleskan pada bagian wajah yang terkena jerawat batu.
  • Tunggu 30 menit hingga meresap pada wajah dan mengering.
  • Bilas dengan air dingin hingga bersih.

3. Masker Tomat

Kandungan vitamin E yang cukup tinggi pada tomat sangat bermanfaat untuk mencerahkan kulit, menghilangkan flek hitam, bahkan dapat mengatasi peradangan akibat jerawat batu.

Caranya adalah :

· Ambil satu buah tomat segar, kemudian belah dua.
· Satu bagian kamu oleskan di pipi kiri dan yang satunya pada pipi kanan.
· Gosok secara perlahan dengan gerakan melingkar di area jerawat batu.
· Tunggu selama 30 menit dan setelah kering bilas menggunakan air hangat.


4. Masker Lidah Buaya

Lidah buaya merupakan tanaman yang mempunyai sejuta khasiat. Tidak hanya berguna untuk perawatan rambut, lidah buaya juga bisa digunakan untuk mengobati kulit yang berjerawat dan menghilangkan bekasnya. Jika dilakukan secara rutin tiap pagi dan sore hari maka jerawat yang ada pada wajah akan kering dan mengelupas setelah 3 hari.

Caranya adalah : 

· Siapkan lidah buaya 2-3 buah kupas kulitnya lalu oleskan bagian buah lidah buaya pada wajah yang berjerawat. 
· Diamkan 30 menit lalu bilas dengan air dingin.


5. Masker Campuran Dari Putih Telur Dan Madu

Telur kaya akan kandungan protein yang berguna untuk mengangkat penyumbatan pori di wajah. Untuk mendapat hasil yang terbaik kamu bisa mencampurnya dengan madu.

Selain mengatasi jerawat batu, masker ini juga efektif untuk mengencangkan kulit.

Caranya adalah :

· Pisahkan putih telur dari kuningnya.
· Campur putih telur dengan 3 sendok makan madu asli
· Cuci wajah hingga bersih lalu oleskan campuran masker tersebut secara merata keseluruh bagian wajah
· Diamkan sampai wajah terasa kaku dan mengencang, kemudian bilas menggunakan air hangat hingga bersih.


6. Masker Campuran Dari Jeruk Nipis, Kunyit, Dan Madu

Madu mengandung antibiotik, anti-inflamasi, dan antibakterial yang cukup efektif jika kita jadikan sebagai obat jerawat batu alami.

Selain itu jeruk nipis dan kunyit dikenal dengan sifat anti radangnya yang bisa mengurangi rasa nyeri akibat jerawat batu. 

Caranya adalah:

· Pertama bersihkan kunyit lalu haluskan menggunakan blender hingga lembut. 
· Campurkan dengan madu dan perasan jeruk nipis lalu aduk hingga berbentuk seperti pasta / krim.
· oleskan secara lembut dan merata ke seluruh bagian wajah, termasuk area yang terkena jerawat batu.
· Diamkan selama 30 menit, lalu bilas dengan air dingin hingga bersih.

7. Masker Dari Baking Soda

Baking soda ternyata tak hanya bermanfaat untuk mengembangkan adonan kue saja. Beberapa penelitian menyimpulkan bahwa bahan ini dapat mencegah dan menyembuhkan jerawat batu, serta mengurangi peradangannya.

Caranya menggunakannya adalah :

· Siapkan baking soda secukupnya
· Masukkan air hangat lalu aduk hingga berbentuk pasta.
· Oleskan pada area jerawat batu lalu diamkan 15 menit.
· Bilas menggunakan air dingin sampai bersih.
· Untuk kamu yang memiliki kulit sensitif, sebaiknya jangan gunakan baking soda terlalu sering. Cukup gunakan 3x saja dalam seminggu.

Selain itu kamu bisa melakukan pencegahan terhadap jerawat batu yaitu dengan :

· Menghindari makanan yang tinggi lemak dan kolesterol seperti gorengan, makanan yang terlalu pedas, dan meminum alkohol.

· Perbanyak konsumsi sayuran dan buah-buahan.
· Selalu menjaga kebersihan wajah dengan mencuci muka secara rutin 2 kali dalam sehari terutama menjelang tidur
· Bersihkan wajah sebelum menggunakan kosmetik.
· Perbanyak minum air putih minimal 8 gelas perhari serta cobalah untuk meminum teh herbal dipagi hari.
· Hindari stress dengan cara Istirahat yang cukup / minimal 8 jam setiap harinya.

Nah demikianlah mengenai info masker alami untuk jerawat batu secara aman dan cepat. 

Mungkin menggunakan cara alami seperti diatas cukup rumit dan tidak semua orang punya waktu melakukanya. Perlu kamu ketahui bahwa selain menggunakan semua masker diatas sebetulnya masih ada cara lain yang juga tidak kalah ampuhnya, bahkan kandungannya lebih lengkap dan lebih simpel untuk anda gunakan / pakai yaitu dengan menggunakan masker spirulina tiens dan alat setrikawajah (Accupoint) dari Tiens. Produk ini memiliki spesifikasi dan kegunaan sebagai berikut :

Masker Spirullina

Spirulina terbuat dari ganggang biru yang berkualitas tinggi, diproduksi secara modern serta higienis dan mengandung gizi paling lengkap dibanding sayuran sekalipun yaitu karbohidrat, asam lemak, serat, Vitamin A, B, E, aneka ragam mineral (potasium, sodium, kalsium, fosfat, magnesium, besi, zinc, mangan), asam amino essential dan non essential, klorofil, dan beta carotene.

Masker spirulina ini memiliki manfaat sebagai anti oksidan yang dapat membersihkan kulit, menjaga kelembaban kulit, mencegah penuaan dan garis halus pada kulit, dan menghilangkan bakteri penyebab jerawat sehingga kulit kamu dapat menjadi mulus kembali.






·